-->

Cara Merawat Printer Agar Awet Dan Tahan Lama

Banyak pengguna printer yang tidak menganggap penting tentang bagaimana cara merawat printer yang benar bahkan juga tidak sedikit orang yang berfikir, " ah sudahlah gunakan semau kita toh ini printer punya kantor ini"  atau ada juga yang belagak sok kaya, dengan berfikir "gak apalah kita gunakan printer dengan semau kita, kalau rusak kan tinggal beli lagi, masih banyak kok yang jual " Padahal untuk merawat printer itu tidak terlalu susah, bahkan bisa dikatakan sangat gampang dan simple sebetulnya.

Merawat printer hanya memerlukan berapa menit saja so kita tinggal menggunakan printer dengan benar juga itu termasuk kedalam point dalam merawat printer, terlebih kalau kita merawat printer dengan baik maka tentu saja printer yang kita gunakan akan lebih awet.

Banyak yang beranggapan bahwa Bahwa Printer A itu lebih awet dan Printer B itu cepat rusak, padahal menurut admin anggapan semua itu tergantung sama orangnya apakah benar cara merawat dan cara menggunakannya? kalau orang tersebut menggunakan printernya asal asalan mau printer awet pun akan tetep cepat rusak, tetapi jika printer yang tadi dikatakan cepat rusakpun kalau kita merawatnya dengan baik dan menggunakannya dengan tepat tentu saja akan awet. Lantas bagaimana cara merawat printer yang baik dan benar? yok simak selengkapnya 



Cara Merawat Printer Dengan Benar

Berikut ini adalah cara yang simple dan mudah untuk merawat printer sehingga printer kita akan awet dan terhindar dari masalah-masalah seperti printer blinking atau printer error

  • Pakailah Printer Secara Teratur dan Berkala

Pemakaian printer secara teratur dapat memperlancar aliran tinta dan terus membasahi permukaan nozzle sehingga hasil cetak akan tetap bagus. pemakaian yang tidak teratur terkadang menimbulkan masalah tinta sudah keluar atau keluarnya tidak normal dan mengakibatkan permukaan nozzle cepat kering biasanya ditandai dengan garis putih pada cetakan.
Tips : Jika printer sobat jarang digunakan, alangkah baiknya gunakan untuk Ngeprint 1 minggu sekali dan baiknya mengeprint foto yang kaya warna karena cara ini lebih efisien dari pada hanya melakukan head cleaning saja

  • Matikan Printer Dengan Benar

Mematikan printer dengan benar yaitu dengan menekan tombol off pada printer ini tentunya lebih baik daripada kita mencabut kabel printer secara langsung. keuntungan mematikan printer dengan menekan tombol fower ON / Off ini dapat mengaktifkan mekanik capping yang berfungsi untuk mencegah Nozzle mengering

  • Gunakan kertas yang bersih

Jika sobat mencetak dengan menggunakan kertas kotor atau berdebu bisa mengakibatkan mekanik penggerak dan roller paper pada printer cepat kotor sehingga cepat aus / rusak, sehingga roller papaer dan penggerak tidak dapat menarik kertas. gunakan pelindung ketika printer tidak digunakan.

Demikian tips cara merawat printer dengan benar yang bisa admin bagikan, semoga bermanfaat



0 Response to "Cara Merawat Printer Agar Awet Dan Tahan Lama"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel